Puncak, PasundanRaya.id – Toko Priangan Sari menjadi salah satu toko khas Puncak yang wajib dikunjungi jika Anda ingin membawa oleh-oleh unik. Ramadan menjadi salah satu momen yang ditunggu umat Muslim, Priangan Sari menyediakan berbagai macam oleh-oleh dari Keripik Singkong, Brownies Marble, Roll Talas, Kacang Bogor, Almond Cookies, Roti Unyil, dan banyak lagi.
Terdapat lebih dari 400 macam oleh-oleh yang disediakan Priangan Sari yang bisa Anda beli ketika sedang berlibur ke Puncak.
Jenis oleh-oleh yang paling laris di Priangan Sari yaitu Keripik Tempe, Roti Unyil, dan Brownies Marble. Keripik Tempe menjadi favorit karena kerenyahannya yang khas dan rasa gurih yang memanjakan lidah. Sementara itu, Roti Unyil terkenal karena ukurannya yang mungil dan beragam rasa yang menggugah selera. Brownies Marble disukai karena teksturnya yang lembut dengan motif marmer yang cantik.
Selain pilihan oleh-oleh yang beragam, Toko Priangan Sari juga dikenal karena pelayanannya yang ramah dan harga yang terjangkau. Suasana toko yang nyaman membuat pengunjung betah berbelanja. Toko ini juga menyediakan layanan pembelian online, sehingga pelanggan dapat membeli oleh-oleh khas Puncak tanpa harus datang langsung ke lokasi.
Jika Anda berencana berlibur ke Puncak, jangan lupa mampir ke Toko Priangan Sari untuk mendapatkan oleh-oleh khas yang lezat dan berkualitas. (Mekka/Ridwan)